Ciri-ciri Kata Majemuk

Ciri-Ciri Kata majemuk
Untuk membedakan kata majemuk dengan kata lain, berikut ini adalah beberapa ciri-ciri kata majemuk, yaitu :

  1. Gabungan dari kata-kata tersebut membentuk sebuah makna baru. Contoh :
    • mata : indera penglihatan manusia, hari : nama satuan waktu dalam 24 jam.
      • mata + hari = matahari berarti sebuah benda yang ada diangkasa yang memberikan panas pada bumi di siang hari.
    • meja : perkakas rumah tangga, makan : suatu kegiatan memasukkan sesuatu ke dalam mulut.
      • meja + makan = meja makan berarti tempat untuk meletakkan makanan atau minuman.
  2. Merupakan dua kata dasar tanpa imbuhan. Contoh :
    • sapu + tangan = sapu tangan
    • air + mata = air mata
    • anak + tiri = anak tiri
  3. Unsur yang membantuk kata majemuk tidak dapat dibalik. Contoh :
    • alam + semesta = alam semesta, yang berarti seluruh isi dalam jagad raya, sedangkan apabila unsur tersebut tersebut dibalik menjadi semesta alam, maka artinya segala sesuatu yang menyangkut kelangsungan hidup di bumi.
    • orang + tua = orang tua, yang berarti ayah dan ibu dari seorang anak. Jika dibalik menjadi tua orang, maka tidak memiliki arti yang pasti/jelas.
  4. Kata Majemuk tidak dapat di sisipi oleh kata lain. Contoh : anak buah, tangan kanan, pancaindera, hulubalang, tinggi hati dan lain sebagainya.

0 komentar